Kementerian PU 'Angkat Tangan' Atasi Kemacetan Jakarta

Jakarta - Intensitas dan volume kendaraan di Jakarta semakin melonjak. Hal ini mengakibatkan kemacetan yang selalu menjadi keluhan warga Jakarta.

Dirjen Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum (Kementerian PU) Djoko Murjanto menuturkan pihaknya tidak mampu mengendalikan kemacetan secara sendiri. Walaupun upaya seperti pembangunan underpass dan flyover sudah dibangun di jalan-jalan nasional di DKI Jakarta.

"Kemacetan semua sudah angkat tangan Bina marga tidak muingkin nangani sendiri," tutur Djoko kepada wartawan, di kantornya, Jakarta, Kamis (10/5/12).

Menurutnya mengatasi kemacetan perlu dikoordinasikan dengan pemerintah daerah setempat terkait dengan sistem penataan ruang dan sistem transportasi.

"Sistim penataan ruang, kalau itu efisien, pergerakan nggak terlalu banyak sehingga tidak terlalu banyak menggunakan transportasi, kalau sudah baik baru sistim transportasinya yaitu public transport, itu keduanya bukan bina marga," ujar Djoko.

Djoko mengatakan pula, dibangunnya flyover atau underpass tidak menjamin bisa mengurangi kemacetan, "Kita buat flyover, sehari dua hari, besoknya macet lagi," lanjutnya.

Sedangkan untuk proyek fly over, menurut Djoko pihaknya belum berencana untuk membuat proyek flyover atau underpass.

"Kalau flyover di jalan nasional, kita (Bina Marga) sudah buat. Yang dibutuhkan adalah flyover di jalan-jalan provinsi, ada 24 buah tapi bukan Bina Marga itu, tapi Pemda DKI," pungkasnya.
-----------------
Siapa yang Masih mampu mengatasi kemacetan jakarta?..........pilih pemimpin yang mampu memberikan solusi......:D

albertus2008 11 May, 2012

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...