Sandblasting Perusahaan Galangan Sebabkan Ribuan Masyarakat Terjangkit Penyakit

Debu Sandblasting Sebabkan Ribuan Warga Terserang ISPA

BATAM, IsuKepri.Com — Warga Pulau Buluh, Kecamatan Bulang, Kota Batam mengeluhkan debu yang berasal dari kegiatan sandblasting industri galangan kapal (shipyard) kawasan Tanjung Uncang dan Sagulung. Debu dari kegiatan sandblasting ini terbang ke udara dan membuat polusi tersendiri di kawasan Tanjung Uncang, Sagulung hingga Pulau Buluh.

"Debu sandblasting sangat mengotori udara dan rumah-rumah warga. Apalagi kalau tidak ada hujan, atap rumah penuh dengan debu bekas kegiatan sandblasting," ujar Sophin, salah seorang warga Pulau Buluh.

Menurutnya, kondisi ini sudah dialami warga Pulau Buluh sejak beberapa tahun dan menyebabkan banyak warga yang terserang penyakit inspeksi saluran pernafasan akut (ISPA). Namun pihak perusahaan-perusahaan shipyard yang ada di sekitar kawasan itu seolah tidak peduli.

http://www.isukepri.com/2012/05/debu...erserang-ispa/
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...