Wisata Unik di Atas Kapal Pinisi

Nurah Cruise, Wisata Unik di Atas Kapal Pinisi

Batam, IsuKepri.Com– Bagi anda yang ingin menikmati sensasi wisata laut dengan kapal tradisional khas asal Indonesia, Pinisi, kini hadir Nurah Cruise. Sebuah pengalaman wisata yang unik dengan pelayanan kru berpengalaman akan anda rasakan diatas kapal layar tradisional, Pinisi. Satu-satunya kapal Pinisi di Kepri yang seluruh bagiannya berlapiskan kayu yang didatangkan langsung dari Sulawesi seharga Rp3,5 miliar.

Kapal tiga dek ini memiliki 9 layar, terdiri atas 2 layar utama dan 7 layar yang berada di ujung kapal, dek depan dan dek belakang. Layar akan dikembangkan oleh Kapten kapal disaat arah angin dalam keadaan bagus dengan mesin kapal tetap dihidupkan untuk memback up pergerakan kapal.

Tidak akan terasa goncangan gelombang pada kapal berlambung warna coklat ini selama pelayaran. Kapal tetap bergerak tenang bagaikan ayunan, naik dan turun melaju di tengah gelombang.

Fasilitas yang dimiliki kapal Pinisi sangat nyaman untuk menemani sensasi wisata laut bagi penumpangnya. Terdapat 12 kamar tidur dengan kapasitas 2 hingga 3 tempat tidur di setiap kamarnya, ruang khusus dapur, ruang makan, fasilitas karaoke dan kabin.

http://www.isukepri.com/2012/05/nura...-kapal-pinisi/
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...