Ke Australia, Presiden SBY Diminta Bisa Bebaskan Anak-anak Indonesia yg Ditahan Aussi

SBY Diminta Tuntaskan Persoalan Anak WNI yang Ditahan di Australia
Mon, 02/07/2012 - 13:59 WIB

JAKARTA, RIMANEWS - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan rombongan bertolak untuk melakukan kunjunngan ke Australia pagi ini.

Terkait hal tersebut, anggota komisi I DPR RI TB Hasanuddin meminta agar presiden juga menuntaskan persoalan sejumlah anak warga negara Indonesia (WNI) yang ditahan di Australia.

"Masih terjadinya pelanggaran terhadap hak-hak anak Indonesia yang ditahan orang-orang dewasa di Australia," kata TB Hasanudin di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (2/7).

Menurutnya, dalam kunjungan tersebut Presiden yang menggelar pertemuan dengan Perdana Menteri Australia Julia Gillard harus memanfaatkannya untuk membicarakan banyak kepentingan nasional.

Politikus PDI Perjuangan itu juga meminta agar SBY juga membahas persoalan Papua dan perlintasan perbatasan. "Masalah imigran gelap yang selama ini mulai merepotkan Indonesia dan Australia," imbuhnya.

Seperti diketahui Presiden dijadwalkan untuk mengikuti pertemuan antara pemimpin negara Indonesia-Australia yang kedua (The 2nd Indonesia-Australia Annual Leaders Meeting) di Darwin hingga 3 Juli 2012.

Dalam kunjungan tersebut, SBY didampingi Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Radjasa, Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa, Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto, Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono, dan Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro.(yus/MI)
http://www.rimanews.com/read/2012070...n-di-australia

-------------

Kalau Corby saja bisa di grasi SBY, masa sih minta PM Aussie untuk membeaskan anak-anak kita saja tak bisa?
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...