[JEGEER] Gara2 Salah Jalur PSMS Kalah WO

PSMS Medan Kalah WO dari Persiram

TRIBUN-MEDAN.com MEDAN - PSMS Medan akhirnya harus kalah memalukan dari Persiram Raja Ampat. Tim berjuluk Dewa Laut itu menang WO 3-0 di Stadion Wombik, Sorong, Rabu (30/5/2012) menyusul ketidakhadiran Sasa Zecevic dan kawan-kawan hingga kick off plus tambahan waktu 15 menit.

Manajer Persiram Raja Ampat, Henry Wairara mengatakan kemenangan tersebut sangat berarti karena berhasil naik satu strip melampui Deltras Sidoarjo. "Kami siap melawan tim besar sekelas PSMS Medan. Kami tidak berharap mereka tidak datang dan melakukan pertandingan normal. Tapi aturannya begitu, mereka tidak datang dan kami berhak memenangkan laga ini," katanya kepada tribunmedan.com, Rabu (30/5/2012)

Informasi yang dihimpun Tribun, manajemen PSMS Medan keliru memesan tiket penerbangan. Rute yang seharusnya dilalui adalah Medan-Jakarta-Makassar-Sorong menjadi Medan-Jakarta-Makassar-Papua. Sementara tim baru bertolak dari Bandara Polonia-Medan pada pukul 17:00 WIB, Selasa (29/5/2012), sehari sebelum laga.

Saat informasi ini hendak dikonfirmasi kepada Manajer Tim, Benny Tomasoa, yang bersangkutan tidak bisa dihubungi lewat telepon selulernya meski aktif. "Ya, kami diberitahu kalau pertandingan sudah walk out. Kami ingin bermain meski kami sangat lelah. Tapi kabar yang kami terima ya seperti itu," ujar Kapten PSMS Medan, Sasa Zecevic.

http://medan.tribunnews.com/2012/05/...Y0g2U0.twitter

PSMS kalah WO dr Persiram Raja Ampat krn salah beli tiket pesawat hrsnya ke sorong, tp ke Jayapura. Lucu bener dah liga jegeer ini
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...