[Dari TNI untuk Timnas] Agung Supriyanto, Striker Masa Depan Indonesia

[imagetag]
RIAU — Indonesia akhirnya mampu mencetak gol pertama dalam babak kualifikasi Piala Asia U-22. Gol ini lahir dari kaki Nurmufid di menit ke 42 dalam laga Indonesia melawan Timor Leste di Stadion Utama, Pekan Baru, Riau, Sabtu (7/7). Gol ini berawal dari eksekusi tendangan bebas yang tidak mampu dihalau oleh Ramos, kiper utama Timor Leste.

Jika kemenangan ini bisa dipertahankan maka Indonesia dapat meloncat ke posisi ketiga dengan tiga poin. Sebelumnya Indonesia terjerumus ke dasar klasemen grup E setelah dikalahkan 1-0 oleh Australia.

Memasuki babak kedua Timnas Indonesia meneruskan dominasinya seperti yang ditunjukkan di akhir babak pertama. Hasilnya kolaborasi apik Adibayauw yang masuk memnggantikan Yoshua Pahabol dengan Andik Vermansyah memaksa bek Timor Leste bekerja ekstra. Hasilnya sejumlah peluang didapat oleh Andik, Adibayauw, Rasyid sepanjang babak kedua. Namun dewi fortuna belum memihak Timnas Garuda.

Namun demikian gempuran terus menerus yang diberikan Andik dan kawan-kawan akhirnya berbuah di menit ke 85. Solo run yang dilakukan Agung Supriyanto berhasil dikonversi menjadi gol. 2-0 untuk Indonesia. (zul/jpnn)
PPSM KN MAgelang

itu timnya si Agung supriyantono
ga heran dia tentara
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...